topbella

Sabtu, 12 Mei 2012

My Traditional Games


Bermain ? siapa sih yang tidak suka bermain? Setiap orang yang pernah melewati masa-masa kecil pasti pernah bermain. Tanpa disadari ternyata bermain itu banyak manfaatnya lho misalnya untuk mengisi waktu luang, menghilangkan stres, mecari kesenangan, untuk menambah banyak teman, dan untuk anak kecil kadang permainan bisa juga digunakan sekaligus untuk belajar. Meski pun sebenarnya terlalu banyak bermain juga tidak baik, karna bisa membuat kita menjadi malas atau lupa untuk melakukan pekerjaan yang lainnya yang lebih penting.
Bercerita soal permainan, mungkin permainan anak kecil zaman sekarang dan anak kecil zaman dulu itu sangat jauh berbeda. Anak kecil zaman sekarang lebih sering bermain didalam rumah dengan barang-barang berteknologi yang canggih seperti handphone, laptop, PS, dan lain lain yang butuh mengeluarkan uang  cukup banyak untuk membelinya. Mungkin itu disebabkan juga karena perkembangan teknologi yang sudah canggih di zaman sekarang. Sedangkan anak kecil zaman dulu (sampai tahun 90’an) cenderung lebih suka bermain bersama teman-teman diluar rumah tanpa menggunakan barang yang perlu mengeluarkan biaya yang banyak seperti permainan anak-anak kecil zaman sekarang, anak-anak zaman dulu hanya memanfaatkan lingkungan untuk tempat bermainnya.
Maka dari itu saya ingin sedikit memperkenalkan permainan tradisonal anak-anak zaman dulu yang sempat populer saat saya masih kecil dan permainan yang sering saya mainkan juga zaman dulu bersama teman-teman saya, yang mungkin permainan ini pernah anda mainkan juga tapi dengan nama permainannya yang tidak sama, karena walaupun cara bermainnya sama tapi nama permainannya disetiap daerah biasanya akan berbeda-beda.
1.     Benteng
Permainan ini biasa dimainkan dengan orang yag cukup banyak. Dalam permainan ini kita memerlukan dua tiang berhadapan yang berjarak agak berjauhan, lalu harus membentuk 2 regu yang masing-masing berisikan anggota yang sama banyak. Setiap regu harus menempati tiang (biasa disebut benteng) masing-masing. Dalam permainan ini sebagian anggota regu maju kedepan untuk memegang benteng lawan dan anggota yang lainnya harus tetap menjaga bentengnya masing-masing jangan sampai regu lawan berhasil menyentuh benteng anda, karena anggota regu siapa yang berhasil duluan menyentuh benteng lawan maka regu merekalah yang memenangkan permainan.
2.      Petak Umpet
Permainan ini biasanya dimainkan oleh 2 orang atau lebih. Dipermainan ini satu pemain bertugas untuk jaga dengan menghadap ketembok lalu menutup kedua matanya sambil menghitung sampai angka yang ditentukan (maks. 50), saat pemain yang jaga sudah mulai menghitung maka pemain yang lainnya bergegas untuk bersembunyi ditempat yang dianggap paling aman, setelah pemain yang berjaga selesai menghitung maka dia harus mencari satu per satu  pemain yang lainnya yang sedang sembunyi, jika pemain yang berjaga menemukan salah satu pemain yang sembunyi maka dia harus menyebutkan nama pemain tersebut dan cepat-cepat berlari untuk menyentuh tembok yang tadi. Jika salah satu pemain yang sembunyi berhasil memegang tembok lebih dulu maka pemain itu dianggap aman (tidak akan bertugas menjaga). Jika semua pemain sudah ditemukan maka selanjutnya semua pemain  berbaris secara acak dibelakang benjaga yang menutup mata menghadap tembok, lalu penjaga nyebutkan salah satu nomor maka pemain yang berbaris diurutan nomor tersebut maka dialah yang giliran menjaga selanjutnya.
3.      Taplak
Permainan ini jenis permainan individual bukan beregu. Permainan ini dimainkan oleh 2 orang atau lebih. Sebelum bermain kita harus membuat kotak-kotak dengan kapur sebanyak 7 kotak persegi. Cara mainnya dimulai dengan setiap pemain melemparkan batu mulai dari kotak yang paling bawah, lalu pemain harus lompat dari kotak yang satu kekotak yang lainnya sesuai urutannya sebanyak 1 putaran menggunakan satu kaki (Jingke), tapi pemain tidak boleh menginjak kotak yang terdapat batu yang dia lemparkan pas diawal, lalu setelah pemain selesai melewati 1 putaran pemain harus mengambil batu yang di lemparkan diawal tadi masih dengan kondisi berdiri satu kaki, setelah batu berhasil diambil pemain kembali keposisi awal. Selanjutnya terus begitu hingga pemain selesai memparkan batu kekotak ke 7.
4.      Gotre
Permainan ini harus dimainkan dengan jumlah pemain yang genap.Dalam permainan ini kita perlu membuat kotak sebanyak jumlah pemain, kotak-kotak tersebut harus saling berhadapan satu sama lain. Pemain juga perlu menyiapkan batu yang jumlahnya selisih satu dengan jumlah pemainnya untuk alat permainan, letakan batu yang anda genggam dikotak masing-masing, lalu mulailah pindahkan batu dari satu pemain kepemain yang lain sambil menyayikan lagu permainan gotre, pemain yang tidak memegang batu saat lagunya selesai dimainkan maka pemain tersebutlah yang harus berjaga. Pemain yang berjaga harus menumpuk batu-batu tersebut dari bawah sampai keatas, dan pemain lainnya harus bersembunyi saat pemain yang giliran berjaga sedang menyusun batu-batu itu. Jika sudah selesai menyusun batu-batu tersebut pemain yang mendapat giliran berjaga itu harus mencari pemain lainnya yang sedang bersembunyi, jika dia menemukannya maka dia harus segera berlari dan menginjak batu yang berukuran lebih besar yang ditelakan disebelah susunan batu-batu yang kecil tadi. Jika salah satu dari pemain yang bersembunyi berhasil menghancurkan susunan batu-batu yang telah disusun tadi tanpa diketahui oleh pemain yang sedang berjaga maka, pemain yang sedang berjaga harus kembali menyusun batu-batu tersebut, dan pemain lainnya kembali bersembunyi termasuk pemain yang sudah ketebak tadi.
5.      Apolo
Permainan ini dapat dimainkan paling banyak dengan 10 orang. Pada awalnya pemain menuliskan sebuah pekerjaan seperti polisi, hakim, jaksa, pengacara, algojo, maling (bisanya ditulis lebih dari satu), korban pada selembar kertas kecil yang kemudian digulung. Setelah kertas itu dikocok setiap pemain saling berebutan untuk mengambil satu kertas. Pemain yang mendapatkan kertas bertuliskan kata “korban” maka pemain wajib melapor kasus kehilangan yang pemain alami pada pemain  lain yang mendapatkan kata bertulisan “polisi” pada kertas tersebut, setelah melapor pemain yang sebagai “korban” tadi harus menebak diantara pemain lainnya siapakah yang memegang kertas bertulisan “maling” jika salah maka pemain yang menjadi “korban” yang harus dihukum, tapi jika tebakan si “korban” itu benar maka pemain yang memegang kertas bertulisan “maling” itu harus segera berlari secepat-cepatnya agar tidak ditangkap oleh pemain yang bertugas menjadi “polisi”, jika si “maling” tertangkap maka pemain tersebut akan di sidang oleh pemain yang memegang kertas bertulisan hakim, jaksa, pengacara untuk menentukan hukuman yang akan dikasih kepada “maling”, jika hukuman telah ditentukan saatnya pemain yang mendapatkan kertas bertulisan “algojo” yang berhak memberi hukuman kepada “maling”.

Itulah beberapa permainan tradisional, sebenarnya masih banyak lagi macam-macam permainan tradisional yang pernah saya mainkan saat saya kecil dulu. Tidak kalah seru kan dengan permainan anak-anak kecil zaman sekarang? Mungkin buat kalian yang belum pernah mencoba permainan diatas tadi, boleh dicoba di rumah ataupun di sekolah  bersama teman-teman kalian.


Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO

Minggu, 06 Mei 2012

Aku + Kamu = Kita

Aku, kamu, kita
Mengukir sebuah cerita
Cerita kala remaja
Yang penuh dengan warna

Di putih abu-abu
Aku kamu bersatu
Ibarat alunan lagu
Terdengar sangat merdu
Dikala kau bilang I LOVE YOU

Hujan pun seakan menari-nari
Saat kau memainkan gitar dan bernyanyi
Duduk berdua didepan kelas ini
Menghabiskan waktu hingga sore hari

Tangis berubah jadi tawa
Sendu menjelma jadi rindu
Kala berkhayal masa tua
Inginku selalu bersamamu


Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO

Pariwisata & Tingkat Kunjungan Wisatawan Mancanegara di Indonesia Tahun 2011


A.      Pendahuluan
Pariwisata merupakan sektor ekonomi terpenting untuk Indonesia. Kekayaan alam dan budaya merupakan komponen penting dalam pariwisata di Indonesia. Indonesia juga merupakan negara kepulauan terbesar yang memiliki penduduk yang sangat banyak. Tempat-tempat wisata yang ada di Indonesia itu didukung dengan warisan budaya yang kaya dan mencerminkan sejarah serta menunjukan beragamnya etnis Indonesia yang dinamis. Semua itu harus dimanfaatkan secara maksimal melalui penyelenggaraan kepariwisataan yang secara umum bertujuan untuk meningkatkan pendapatan nasional dalam rangka meningkatkan kesejahteraan bangsa Indonesia. Kepariwisataan Indonesia merupakan penggerak perekonomian nasional yang pontensial untuk memacu perkembangan perekonomian dimasa depan.
Berbagai program telah dicanangkan oleh pemerintah untuk memajukan kepariwisataan di Indonesia salah satunya dengan menyelenggarakan program “Visit Indonesia Year”. Program ini bertujuan untuk memajukan pariwisata Indonesia dengan target meningkatan kunjungan wisatawan mancanegara, domestik, dan nusantara sehingga bisa mencapai target yang telah ditetapkan. Pada tahun 2010 berdasarkan data yang didapat jumlah wisatawan mancanegara yang datang mencapai 7 juta lebih atau meningkat sebesar 10,74% dibanding tahun sebelumnya sehingga bisa memberikan pemasukan devisa pada negara sebesar 7.603,45 juta dolar Amerika Serikat.
Adapun tujuan pemilihan judul ini adalah untuk melihat perkembangan kunjungan wisatawan asing ke Indonesia, serta untuk melihat faktor-faktor apa saja yang mampu menarik wisatawan asing datang ke Indonesia pada tahun 2011.
B.       Landasan Teori
  •  Pariwisata
         Menurut Undang-undang Nomor 9 Tahun 1990 tentang Kepariwisataan Bab I Pasal 1:
          
“Dinyatakan bahwa wisata adalah kegiatan perjalanan atau sebagian dari kegiatan tersebut yang dilakukan secara sukarela serta bersifat sementara untuk menikmati
obyek dan daya tarik wisata.”

Jadi dari pengertian wisata diatas dapat disimpulkan bahwa wisata itu mengandung unsur : Kegiatan perjalanan, dilakukan secara sukarela, bersifat sementara, seluruh dari perjalanan atau sebagian bertujuan untuk menikmati obyek dan daya tarik wisata.

Sedangkan pengertian objek dan daya tarik wisata menurut Undang-undang Nomor 9 Tahun 1990 yaitu yang menjadi sasaran perjalanan wisata yang meliputi :
1. Ciptaan Tuhan Yang Maha Esa, yang berwujud keadaan alam serta flora dan fauna, seperti : pemandangan alam, panorama indah, hutan rimba dengan tumbuhan hutan tropis, serta binatang-binatang langka.
2. Karya manusia yang berwujud museum, peninggalan purbakala, peninggalan sejarah, seni budaya, wisata agro (pertanian), wisata tirta (air), wisata petualangan, taman rekreasi, dan tempat hiburan.
3. Sasaran wisata minat khusus, seperti : berburu, mendaki gunung, gua, industri dan kerajinan, tempat perbelanjaan, sungai air deras, tempat-tempat ibadah, tempat-tempat ziarah dan lain-lain.
4. Pariwisata adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan wisata, termasuk pengusahaan objek dan daya tarik wisata serta usaha-usaha yang terkait di bidang tersebut.

  •  Wisatawan Mancanegara
Wisatawan mancanegara adalah orang yang melakukan perjalanan ke suatu negara yang bukan merupakan tempat tinggal biasanya orang tersebut selama kurang dari 12 bulan di negara yang dikunjunginya.

Ada dua katagori wisatawan :
1.      Pesiar (Leasure) untuk kepentingan rekreasi, liburan, kesehatan, studi, keagamaan dan olah raga.
2.      Hubungan dagang (business), keluarga, konferensi, misi dan lain sebagainya.

C.      Pembahasan
Pariwisata adalah salah satu sektor terpenting dalam pembangunan ekonomi di Indonesia. Pariwisata sempat menempati urutan ketiga dalam pendapatan devisa pada tahun 2009 setelah minyak dan gas bumi serta minyak kelapa sawit. Pada tahun kedatangan wisatawan mampu memberikan pemasukan devisa sebesar 7.603,45 juta dolar Amerika Serikat untuk negara Indonesia.
Macam-macam jenis wisata yang bisa dinikmati di Indonesia :
1. Wisata Alam           
- Wisata Bahari : Taman Laut Bunaken
- Wisata Pantai : Pantai Kuta Bali, Pantai Parai
- Wisata Sungai : Sungai Kapuas, Sungai Barito, dll.
- Wisata Danau : Danau Bedugul, Danau Toba , dll.
- Wisata Air Terjun : Air Terjun Singsing, dll.
- Wisata Hutan : Ujung Kulon
- Wisata Gunung : Gunung Bromo, Gunung Semeru, dll.
- Wisata Goa : Goa Jatijajar
- Wisata Pulau : Pulau Lombok , Pulau Seribu , dll.
- Wisata Taman Nasional : Taman Nasional Komodo
2. Wisata Belanja      
- Wisata Ke Pasar Tradisional : Pasar Sukawati, dll.
- Wisata Ke Pasar Modern : Grand Indonesia Mall, dll.
3. Wisata Budaya      
- Wisata Mengenai Adat dan Tradisi : Baduy, dll
- Wisata Seni Pertunjukan :Tari Barongan, dll 
- Wisata Budaya Lainnya : Jember Fashion Carnaval
4. Wisata Kuliner     
- Wisata Masakan Khas : Empek-empek di Palembang
5. Wisata Sejarah      
- Wisata Prasasti : Prasasti Batu Tulis, dll.
- Wisata Candi : Candi Prambanan, Candi Borobudur
- Wisata Benteng : Benteng Keraton Buton
- Wisata Museum : Museum Fatahillah, dll.
- Wisata Monumen : Monas

Grafik kunjungan wisatawan mancanegara di Indonesia selama tahun 2011 sampai Februari 2012.
 
Pada bulan Januari 2011 wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Indonesia mencapai 548.821. Pada bulan Februari 2011 hanya terjadi peningkatan 19236 orang wisatawan mancanegara (wisman) dibanding bulan Januari 2011. Pada dua bulan selanjutnya yaitu pada bulan Maret sampai bulan April 2011 terus mengalami peningkatan sedikit demi sedikit yaitu tercatat menjadi 598.068 orang wisman pada bulan Maret dan 608.093 orang wisman pada bulan April 2011. Tapi pada bulan Mei 2011 hanya 600.191 orang wisman yang berkunjung, itu tandanya terjadi penurunan sebanyak 7.902 orang wisman dibanding bulan sebelumnya. Kemudian pada dua bulan selanjutnya kunjungan wisman kembali meningkat cukup tinggi yaitu tepatnya pada bulan Juni dan Juli 2011 yang mengalami peningkatan sebanyak 74.211 orang wisman pada bulan juli sehingga kunjungan wisman mencapai 674.402 pada bulan Juni, yang lebih hebatnya lagi pada bulan Juli kembali mengalawi kenaikan yang cukup tinggi yaitu mencapai 71.049 orang wisman, meskipun kenaikan pada bulan Juli tidak setinggi pada bulan Juni tapi tercatat 745.451 orang wisman pada bulan Juli ini merupakan kunjungan tertinggi pada tahun 2011. Peningkatan pesat ini diakibatkan karena adanya libur panjang pada bulan Juni-Juli, salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi wisman pada bulan tersebut adalah Bali. Kemudian pada bulan Agustus 2011 kunjungan wisman ke Indonesia kembali turun drastis yaitu hanya mencapai 621.084 orang dibanding bulan Juli yang tingkat kunjungannya sangat tinggi. Tapi pada empat bulan terakhir ditahun 2011 kunjungan kembali meningkat meskipun hanya sedikit demi sedikit peningkatannya sehingga pada akhir bulan pada tahun 2011 tepatnya pada bulan Desember tercatat 724.539 orang wisman, itu tandanya naik sebesar 10,63% dibanding bulan November 2011.  Akhirnya dari sektor pariwisata Indonesia mampu mengantongi devisa sebanyak devisa US$ 8,6 miliar, itu tandanya terjadi kenaikan 13,16% dibanding penerimaan pada tahun 2010 sebesar US$7,6 miliar. 
Pada bulan Januari 2012 terjadi peningkatan 18,93 persen kunjungan wisatawan mancanegara dibanding bulan Januari 2011 yang berjumlah 548.821 menjadi 652.692 pada bulan Januari 2012. Peningkatan ini terjadi dikarenakan jatuhnya libur imlek tahun 2012 ini pada tanggal 23 Januari. Beberapa wisatawan yang kunjungannya meningkat yaitu berasal dari RRC (139 persen), Taiwan (30,4 persen),  Hong Kong (59,6 persen), Singapura, Filipina, India, dan Timur Tengah yang juga mencatat kenaikan sekira 20 persen, bahkan dari Arab Saudi naik 100 persen. Pada Februari 2012 wisatawan mancanegara mencapai 592.502 kali ini kembali terjadi peningkatan 4,30 persen dibanding Februari 2011 lalu, dikarenakan masih dalam rangka liburan imlek pada bulan Januari.
D.      Kesimpulan
Ternyata pariwisata di Indonesia itu sangat beragam, segala jenis tempat wisata yang ingin dikunjungi hampir semuanya tersedia di Indonesia mulai dari wisata alam sampai wisata sejarah Indonesia mempunyai tempat tersebut, dan pariwisata di Indonesia pun sebenarnya tidak kalah indah dengan pariwisata diluar negeri.
Dari grafik yang terdapat di atas dapat disimpulkan bahwa kunjungan wisman tertinggi pada tahun 2011 itu terjadi di bulan Juli yaitu sebanyak 745.451 orang wisman, dan kunjungan terendah itu terjadi pada bulan Januari yang hanya mencapai 548.821 orang wisman. Jadi jumlah dari seluruh kunjungan wisman pada tahun 2011 tercatat sebanyak 7,65 juta orang, naik sebesar 9.24% dibanding tahun 2010 yang hanya 7 juta orang. 
Pada bulan Januari- Februari 2012 tercatat bulan Jannuri lebih tinggi kunjungan wismannya dibanding bulan Februari. Pada bulan Januari 2012 ini pun terjadi peningkatan kunjungan wismannya 18,93% dibanding Januari 2011. Tingkat kunjungan wisatawan mancanegara di bulan Februari 2012 kali ini tercatat paling baik dibanding bulan Februari beberapa tahun sebelumnya.
Ternyata peningkatan kunjungan wisman setiap tahunnya banyak dikarenakan adanya hari libur panjang & libur tahun baru yang dimanfaatkan para wisatawan mancanegara untuk datang ke Indonesia karena banyaknya tempat wisata yang indah dan menarik di Indonesia.

E.       Daftar Pustaka
http://melancongnusantara.com/
http://rafansdetik.blogdetik.com/2012/04/30/ilmu-pengetahuan-pariwisata-pengertian-wisatawan/
http://tabloidpasar.com/?p=1737
http://travel.okezone.com/read/2012/03/06/407/587923/pariwisata-dunia-melaju-kencang-indonesia-makin-pede


Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO

About Me

Foto Saya
Afrika Nur Dwiyana
Tangerang, Banten, Indonesia
I'm not a beautiful and perfect girl, I'm just an ordinary and a simple girl
Lihat profil lengkapku